Sulsel Bershalawat, Pangdam XIV/Hsn Bersama Unsur Forkompinda Sulsel dan Ketua MUI Pusat, Peringati Maulid Nabi SAW Dan Tasyakuran HUT Ke-78 TNI

    Sulsel Bershalawat, Pangdam XIV/Hsn Bersama Unsur Forkompinda Sulsel dan Ketua MUI Pusat, Peringati Maulid Nabi SAW Dan Tasyakuran HUT Ke-78 TNI

    Makassar - Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Dr. Totok Imam Santoso, S.I.P., S.Sos., M.Tr (Han)., bersama pejabat utama (PJU) Kodam, mengikuti kegiatan Sulsel Bershalawat dalam rangka Maulid Nabi Muhammad SAW dan Tasyakuran HUT ke-78 TNI tahun 2023, bertempat di Masjid Kubah 99 Asmaul Husna, Kota Makassar. Kamis (5/10/2023).

    Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua MUI pusat K.H. Anwar Iskandar dan K.H. Miftah Faqih Ketua Pengurus Besar Nahdatul Ulama sekaligus sebagai penceramah, puluhan ribu Jamaah baik dari TNI AD, AU, AL, Polda Sulsel, unsur Forkompinda Sulsel dan Kota Makassar, para Ulama serta masyarakat Kota Makassar dan sekitarnya.

    Pada kesempatan ini, Mayjen Totok dalam sambutannya mengucapkan terima kasih karena dapat bersama-sama hadir untuk mengikuti Tasyakuran dalam memperingati HUT ke-78 TNI yang bersamaan dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H.

    Lebih lanjut, orang nomor satu di Kodam Hasanuddin ini bersyukur dengan harapan di usia yang ke-78 TNI ini, dapat semakin profesional, semakin hebat dan semakin mampu mengemban tugas sebagai pengawal demokrasi Indonesia maju menjaga keutuhan dan kedaulatan NKRI. "Tidak kalah pentingnya TNI harus bisa bekerjasama dengan rakyat, kebersamaan yang sudah terjalin harus tetap terjaga", Tandasnya 

    Di akhir sambutannya mantan Gubernur Akmil ini mengajak seluruh komponen yang berada di Sulsel untuk tetap selalu menjalin hubungan yang baik dalam melaksanakan tugas pengabdian kepada negara dan bangsa yang dicintai bersama. "Dan tentunya kebersamaan TNI Polri juga dalam melaksanakan tugas jangan berhenti, di negara manapun kekuatan negara berada pada kebersamaan ulama dan seluruh komponen yang ada", Tutupnya.

    makassar
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    Optimalkan Peran Babinsa Guna Menekan Stunting...

    Artikel Berikutnya

    Danrem 142/Tatag Hadiri Peringatan Maulid...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Ujian Nasional, Standar Kompetensi Minimal Siswa dan Cerminan Keberhasilan Guru
    Hidayat Kampai : Menelusuri Dunia Kecerdasan Buatan untuk Menyusun Karya Ilmiah
    Babinsa Kodim Mamuju Laksanakan Pembersihan Saluran Air di Desa Tumbu

    Ikuti Kami