Danrem 142/Tatag hadiri Pembukaan Kick OFF Rangkaian HUT Provinsi Sulbar

    Danrem 142/Tatag hadiri Pembukaan Kick OFF Rangkaian HUT Provinsi Sulbar

    Mamuju – Danrem 142/Tatag Kolonel Inf Hartono, S.I.P., M.M menghadiri acara  pembukaan Kick Off Rangkaian Kegiatan HUT ke 20 Provinsi Sulawesi Barat sekaligus Launching Logo, Peta Baru Provinsi Sulawesi Barat, Sedekah Pohon dan Kirab Pataka Kabupaten Se-Provinsi Sulawesi Barat di Kantor Gubernur Sulbar, Jalan Abdul Malik Pattana Endeng, Mamuju Prov. Sulbar. Rabu (28/08/2024)

    Para peserta melakukan pawai dari Markas Komando Pangkalan TNI AL (Lanal) Mamuju menuju panggung acara di kompleks perkantoran Gubernur Sulbar,  ratusan peserta masing-masing perwakilan dari enam pemerintah kabupaten se provinsi Sulawesi Barat, sekaligus menampilkan pertunjukan seni musik tradisional.

    Acara Kick Off HUT ke 20 Provinsi Sulawesi Barat dihadiri PJ Gubernur Sulbar Bahtiar Baharuddin, Sekda Prov Sulbar, PJ Ketua PKK Sulbar Sofha Marwah Bahtiar, Para Forkopimda Sulbar, Pimpinan Instansi Vertikal se Sulbar, perwakilan Pemerintah Kabupaten se Provinsi Sulbar, dan pihak swasta. 

    Ketua Panitia Amujib menyampaikan rangkaian kegiatan HUT Sulbar dimulai 28 Agustus hingga 22 September 2024. Berbagai even bakal digelar seperti festival teluk Mamuju, festival sandeq, Sulbar ekspo, sepakan menanam mangrove, dan beberapa even lain. 

    Kemudian pada puncak HUT ke 20 Provinsi Sulawesi Barat dilaksanakan pada 22 September 2024 melalui Paripurna Istimewa HUT ke 20 Provinsi Sulawesi Barat di DPRD Sulbar.

    HUT Sulbar tahun ini mengusung tema  “Malaqbi maju dan berkelanjutan dalam ekosistem ekonomi hijau dan biru yang inklusif”. 

    Danrem 142/Tatag, Kolonel Inf Hartono, S.I.P., M.M., menyampaikan apresiasi yang tinggi atas terselenggaranya acara ini. Beliau juga menekankan pentingnya sinergi antara semua pihak untuk mendukung visi Sulawesi Barat yang maju dan berkelanjutan.

    Acara ini menjadi awal dari rangkaian kegiatan perayaan HUT ke-20 Provinsi Sulawesi Barat yang akan diisi dengan berbagai kegiatan yang menggambarkan kemajuan dan potensi daerah, serta semangat kebersamaan dalam membangun Sulawesi Barat yang lebih baik.

    mamuju
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    Sinergi Babinsa Koramil 1427-01/Pasangkayu...

    Artikel Berikutnya

    Malam Puncak Peringatan HUT Ke-79 Kemerdekaan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Ujian Nasional, Standar Kompetensi Minimal Siswa dan Cerminan Keberhasilan Guru
    Hidayat Kampai : Menelusuri Dunia Kecerdasan Buatan untuk Menyusun Karya Ilmiah
    Babinsa Kodim Mamuju Laksanakan Pembersihan Saluran Air di Desa Tumbu

    Ikuti Kami